Jam Operasional Bank Muamalat 2024: Istirahat & Libur

Beben.id – Salah satu hal penting yang harus diperhatikan oleh setiap nasabah Bank Muamalat Indonesia (BMI), khususnya yang ingin menggunakan layanan konvensional adalah jam operasional Bank Muamalat.

Dengan begitu, saat memiliki keperluan datang langsung ke kantor cabang terdekat, kamu bisa lebih mudah mengatur waktu yang tepat. Karena sebagaimana bank pada umumnya, jadwal operasional Bank Muamalat beserta jam istirahat dan hari liburnya telah diatur secara rapi oleh pihak manajemen.

Profil Bank Muamalat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk dikenal sebagai bank umum pertama yang menerapkan konsep perbankan berbasis prinsip Syariah di tanah air. Bank ini didirikan pada November 1991 di Jakarta.

Pendirian Bank Muamalat dipelopori pemerintah dan Majelis Ulama Indonesia (MUI). Bank ini mulai beroperasi setahun kemudian, tepatnya 1992 dengan dukungan pengusaha dan cendikiawan Muslim.

Di tahun 1992, Bank Muamalat berubah status menjadi bank devisa dan mulai meluncurkan produk keuangan dengan prinsip titipan dan bagi hasil. Saat ini, Bank Muamalat dikelola Badan Pengelola Keuangan Haji, pengusaha, sedangkan sisanya dipegang oleh publik.

Seiring perkembangan waktu, Bank Muamalat mengalami pertumbuhan relatif tinggi. Diketahui bahwa Bank Muamalat Indonesia (BMI) memiliki ratusan gerai cabang yang tersebar di 34 provinsi dan telah didukung oleh ribuan jaringan ATM di berbagai penjuru Indonesia.

Sementara itu, di tahun 2009 silam BMI melakukan ekspansi bisnis ke negeri jiran, Malaysia.

Jam Operasional Bank Muamalat Terlengkap

Tidak jauh berbeda dengan bank lain kantor pusat maupun cabang Bank Muamalat mulai beroperasi pada pagi hari, tepatnya di jam 8 pagi dan akan ditutup pada pukul 3 sore waktu setempat.

Jadi, jika kebetulan kamu memiliki beberapa hal yang harus diselesaikan dengan cara datang ke kantor cabang, maka wajib datang pada jam tersebut agar dapat menggunakan layanan dari BMI.

Baca Juga:  5 Cara Menerima Transfer Uang dari Luar Negeri 2024

Apabila kamu datang terlalu cepat atau terlalu lambat, kemungkinan besar tidak akan dilayani oleh petugas karena sudah di luar jam kerja. Namun, kamu tetap dapat memanfaatkan layanan perbankan online maupun melalui mesin ATM. Jika tidak tersedia, silahkan datang kembali pada hari kerja selanjutnya.

1. Jam Kerja Bank Muamalat pada Hari Biasa

Pada hari kerja normal, yaitu Senin – Jumat sebenarnya tidak ada perbedaan jam operasional. Kamu bisa datang ke lokasi kantor cabang BMI dengan menjadikan jadwal di bawah ini sebagai bahan referensi.

  • Senin            : 08.00 – 15.00
  • Selasa          : 08.00 – 15.00
  • Rabu            : 08.00 – 15.00
  • Kamis           : 08.00 – 15.00
  • Jumat           : 08.00 – 15.00
  • Sabtu           : Libur
  • Minggu        : Libur

2. Jam Istirahat Bank Muamalat

Kamu pasti sudah tahu, bahwa jam istirahat bank perlu untuk dihindari agar kamu tidak menunggu terlalu lama. Sayangnya, tidak semua nasabah BMI mengetahui jam istirahat petugas bank Syariah satu ini.

Sebenarnya, waktu istirahat Bank Muamalat hampir sama dengan instansi lain, yaitu pada tengah hari. Smentara itu, jam istirahat tepatnya dapat dilihat di bawah ini:

  • Senin – Kamis           : 12.00 – 13.00
  • Jumat                       : 11.30 – 13.00

Dibandingkan hari kerja Senin – Kamis, jam istirahat BMI di hari Jumat memang khusus karena lebih lama 30 menit dibandingkan biasanya. Hal ini dikarenakan dimulai lebih cepat dan berakhir pada jam 1 siang.

Namun, jam operasional Bank Muamalat di hari Jumat sama saja dengan hari kerja lainnya. Hanya saja, kamu perlu menghindari jam istirahat karena waktunya cukup panjang dan pastinya akan membuat bosan.

3. Jam Operasional Muamalat Selama Ramadhan

Selama puasa kantor cabang Bank Muamalat tetap beroperasi dan melayani nasabah seperti hari biasa. Jadi, kamu tidak perlu merasa khawatir apabila mempunyai kepentingan datang langsung ke bank.

Baca Juga:  8 Penyebab Kartu ATM Tidak Bisa Digunakan 2024

Meskipun begitu, kamu tetap harus memperhatikan jam operasional yang diberlakukan oleh pihak bank karena terdapat sedikit berbeda dibandingkan hari kerja biasa.

Di bulan Ramadhan, Bank Muamalat akan mulai beroperasi lebih awal sejak pukul setengah delapan pagi. Sedangkan tutupnya juga lebih awal, yaitu pukul setengah tiga sore. Dengan begitu, kamu dapat datang lebih awal untuk menghindari antrian. Selain itu, kamu juga akan dilayani dengan lebih cepat.

Daftar jam operasi BMI di bulan Ramadhan:

  • Senin            : 07.30 – 14.30
  • Selasa          : 07.30 – 14.30
  • Rabu            : 07.30 – 14.30
  • Kamis           : 07.30 – 14.30
  • Jumat           : 07.30 – 14.30

Pada hari Sabtu dan Minggu di bulan puasa, Bank Muamalat akan tutup. Begitu juga pada tanggal merah atau hari libur nasional maupun keagamaan lainnya. Karena jam buka Bank Muamalat lebih awal, kamu bisa lebih leluasa untuk mengatur jam kunjungan.

4. Layanan Weekend Banking Bank Muamalat

Pada tahun 2012 silam, Bank Muamalat Indonesia memang pernah memberlakukan layanan Weekend Banking di beberapa cabang bank. Namun, belum diketahui secara pasti apakah layanan tersebut masih available hingga saat ini. Karena informasi tersebut tidak tertulis di situs resmi BMI.

Keberadaan Weekend Banking sebenarnya sangat membantu para nasabah, khususnya yang belum mahir mengoperasikan digital banking atau mempunyai hal urgen yang hanya bisa diselesaikan langsung.

Akan tetapi, jika ternyata layanan tersebut sudah tidak aktif. Kamu juga tidak perlu panik sebab bisa menghubungi call center Bank Muamalat yang dapat diakses selama 24 jam.

Layanan Informasi dan Bantuan Bank Muamalat Indonesia (BMI)

Setelah mengetahui secara lengkap jam operasional Bank Muamalat di hari biasa, bulan puasa, beserta jam istirahatnya, kamu bisa mengatur jadwal untuk datang ke kantor bank paling dekat dengan lokasi kamu.

Meskipun begitu, kendala perbankan dapat dialami oleh siapa saja tanpa bisa diprediksi. Kalau kamu mengalami hal ini, namun apesnya terjadi pada akhir pekan atau hari libur nasional, maka bisa menghubungi BMI untuk mengakses informasi maupun bantuan.

Baca Juga:  3 Cara Mengatasi Lupa PIN Internet Banking Mandiri

1. Call Center

Nasabah bisa mengakses SalaMuamalat 24 jam selama 7 hari (seminggu) dengan masuk ke menu dial smartphone, kemudian memanggil nomor 1500016. Setelah itu, kamu bisa mengikuti instruksi yang diberikan oleh pihak customer service sesuai kebutuhan kamu.

2. Telepon Customer Service

Untuk mendapatkan layanan yang lebih mudah dan efektif, maka bisa langsung hubungi CS BMI melalui nomor (021) 8066 6000. Namun, jangan lupa untuk mengisi pulsa secukupnya terlebih dahulu. Karena untuk menelepon customer service, kamu akan dibebankan biaya panggilan.

3. Email

Tuliskan semua pertanyaan maupun keluhan kamu ke email [email protected]. Untuk hal urgent, maka tidak disarankan menggunakan layanan ini. Kenapa? Karena respon paling cepat akan diterima dalam beberapa jam. Jadi, kurang efektif untuk digunakan.

4. Media Sosial

Dalam upaya mendekatkan diri dengan para nasabah, pihak BMI juga hadir di berbagai platform media sosial. Nasabah atau calon nasabah dapat memanfaatkan layanan tersebut saat weekend maupun di luar jam kerja. Namun untuk masalah kecepatan respon, maka tidak bisa diprediksi.

  • Twitter          : @bankmuamalat
  • Facebook      : Bank Muamalat
  • Instagram     : @bank.muamalat

Setelah mengantongi informasi jam operasional Bank Muamalat serta layanan informasi dan pengaduan terlengkap, sekarang kamu tidak perlu merasa cemas apabila mengalami kendala. Pasalnya, meskipun kantor bank sedang tutup, nasabah tetap dapat berinteraksi dengan pihak bank.

Baca Juga:

error: